Rabu, 28 Maret 2012

Media Planning


Berdasarkan survei perilaku pemasaran perusahaan, semakin banyak perusahaan yang mulai mengiklankan produknya dipasaran. Peningkatkan iklan ini disebabkan persaingan yang semakin meningkat, karena semakin banyak produk sejenis yang hadir di pasaran, sehingga konsumen semakin banyak pilihan dan sulit untuk mengenali secara detil satu persatu. 

Cara paling efektif bagi perusahaan untuk menginformasikan keunggulan produknya adalah melalui iklan. Ada perusahaan yang tertarik terhadap iklan melalui media cetak seperti surat kabar, majalah, billboard, brosur, banner, dll, ada yang tertarik terhadap iklan di media elektronik seperti : radio dan televisi. Namun ada satu media yang  banyak dibicarakan dan biayanya sangat efisien, tidak lain adalah iklan melalui sosial media, seperti : facebook, twitter, dll.

Iklan mampu meningkatkan brand awareness maupun penjualan perusahaan, namun tidak sedikit perusahaan yang telah banyak mengeluarkan biaya untuk iklan,  hasilnya tidak menunjukkan perbaikan atau peningkatan. Masalah tersebut terjadi karena perusahaan tidak merencananakan program promosi dan pemilihan media promosi dengan cermat.

Perencanaan program promosi diikuti dengan perencanaan media (media planning) harus dilaksanakan dengan sistematis, agar tujuan pemasaran dapat tercapai dengan baik dan lancar.

Data-data dan pengetahuan yang dibutuhkan oleh seorang media planner / perencana media yang baik, agar tujuan dan program promosi dapat tercapai dengan baik, antara lain :

  1.   Marketing Strategy Plan
Berisi strategi pemasaran perusahaan, seorang perencana media harus mengetahui dengan baik segmentasi pasar perusahaan dan positioning produk perusahaan, serta rencana pemasaran perusahaan.

  1.  Keunggulan dan kelemahan media promosi
Media planner harus mengetahui keunggulan dan kelemahan dari berbagai media, sehingga media yang dipilih benar-benar bekerja efektif sesuai target komunikasi perusahaan.

  1.  Pengukuran hasil promosi
Media planner harus memiliki kemampuan untuk mengukur hasil promosi, metode pengukuran, dapat dilihat dari survei pelanggan yang membeli produk perusahaan.

 Dengan menguasai ketiga aspek di atas, maka pemilihan media promosi dalam upaya mendukung tujuan pemasaran perusahaan, menjadi lebih terarah.